Jasa Pasang Lantai Garasi Mobil Batu Alam

Jasa Pasang Lantai Garasi Mobil Batu Alam - Lantai garasi mobil batu alam pastinya sudah sering Anda lihat di banyak rumah dengan konsep minimalis modern. Ya, batu alam memang kini menjadi material bangunan yang sering digunakan untuk memperindah dekorasi eksterior dan interior rumah Anda. 

Untuk bagian garasi, ternyata material batu alam terkenal sebagai material yang paling cocok digunakan untuk menutup lantai garasi. Material batu alam yang umumnya digunakan sebagai penutup lantai pada garasi adalah batu-batu sejenis batu kali lempeng dan batu andesit.

Portofolio









Kedua jenis batu alam ini dinilai cocok karena memiliki warna gelap yang menyamarkan noda pada lantai garasi dan juga terkesan alami. Berikut ini adalah keterangan lebih lanjut tentang penggunaan batu alam pada garasi dan juga tentang jasa pasang lantai garasi mobil batu alam.

1. Penggunaan Batu Alam pada Garasi Mobil

Banyak orang yang tertarik menggunakan batu alam sebagai bahan penutup lantai garasi. Selain alasan yang sudah disebutkan tadi yaitu warnanya yang gelap sehingga menyamarkan noda tetesan oli atau bensin, batu alam juga memiliki kesan yang alami dan kokoh. 

Kesannya tidak kaku dan juga tidak membosankan. Jika Anda tidak suka lantai yang berwarna gelap, beberapa batuan alami juga memiliki bentuk dan warna yang beraneka ragam sehingga bisa disusun menjadi pola-pola tertentu atau bahkan menjadi gambar sesuai selera Anda.

Batu alam juga memiliki permukaan yang tidak licin sehingga lebih aman digunakan pada garasi. Hal ini akan mencegah kemungkinan mobil tergelincir saat masuk garasi. 

Hal ini cukup berbeda dengan penggunaan bahan lain untuk garasi seperti keramik yang sifat alaminya memang licin. Jika ada oli atau bensin menetes, kemungkinan lantai untuk menjadi lebih licin juga cukup besar. Akibatnya, Anda atau orang lain bisa tergelincir saat memasuki garasi.

Baca juga : Harga Batu Alam Per Meter untuk Lantai Carport dan Dinding Rumah

2. Perawatan Lantai Batu Alam pada Garasi Mobil

Batu alam memiliki sifat yang belum tahan terhadap jamur. Alhasil, pada saat proses pemasangan lantai, lebih baik penyedia jasa pasang lantai garasi mobil batu alam juga melapisi lantai dengan cairan coating anti jamur sehingga lantai tidak mudah berjamur dan rusak. Namun selebihnya, perawatan batu alam pada lantai garasi terbilang mudah.

Batu alam tidak memerlukan perawatan khusus. Jika kotor, lantai bisa dibersihkan cukup menggunakan sikat dan kain saja. Jika noda memang sangat kotor, guyur lantai dengan air yang dicampur dengan sabun baru kemudian disikat. 

Jika lantai dengan bahan batu alami ini mengalami gangguan jamur atau lumut, yang harus Anda lakukan adalah membersihkan lumut dan jamur hingga bersih baru kemudian melapisi kembali lantai dengan lapisan anti jamur.

3. Mencari Jasa Pasang Lantai Garasi Mobil Batu Alam


Mencari jasa tukang untuk memasang lantai garasi yang berbahan batu alam cukup mudah. Jasa sejenis ini tersedia di mana-mana. Biasanya, jasa pasang lantai batu alam seperti ini sudah jadi satu dengan penyedia lantai batu alam. 

Lantai batu alam memang relatif lebih mahal karena memang kualitasnya terbilang baik. Namun, batu alam lebih mudah dicari karena sudah umum digunakan sebagai bahan penutup lantai garasi atau untuk bagian rumah lainnya.

Inilah mengapa jasa pasang lantai garasi mobil batu alam juga sebenarnya lebih mudah didapatkan. Pilihlah jasa pemasangan lantai yang dapat membuat pola-pola lantai seperti yang Anda inginkan dan juga yang pengerjaannya rapi dan tepat waktu.


Related Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Area Pelayanan

Pilih Jasa

Urutkan: